Arifin Latbual: Protap Covid-19 Tak Halangi Serap Aspirasi Rakyat

Arifin Latbual: Protap Covid-19 Tak Halangi Serap Aspirasi Rakyat
Wakil Ketua Fraksi PDIP DPRD Buru Arifin Latbual saat kunjungan ke dusun Waebolen desa Waigernagan kecamatan Lolongkuba kabupaten Buru provinsi Maluku, Kamis (11/6/2020)

WARTARAKYAT.ID – Wakil Ketua Fraksi PDIP DPRD Buru Arifin Latbual menekankan, dalam kondisi apapun, dalam masa reses anggota dewan harus tetap menyerap aspirasi rakyat. Prosedur tetap (protap) kesehatan covid-19 tidak boleh menjadi alasan untuk bersilaturahmi dengan konstituen.

Demikian dikatakan Arifin Latbual saat  mengunjungi dusun Waebolen desa Waigernagan kecamatan Lolongkuba kabupaten Buru provinsi Maluku, Kamis (11/6/2020). Kedatangannya saat masa reses ke konstituen dilakukan dengan protap covid-19. Ia menjelaskan, protap ini tidak menurunkan semangat untuk menyerap aspirasi rakyat dari desa ke desa.

“Jarak boleh kita jaga. Masker harus tetap, digunakan namun silaturahmi tetap menjadi kunci kita kai wait (adik kaka-red) di bual bupolo,” kata Arifin Latbual.

Baca Juga :  Bupati Kapuas Lantik Pengurus Dekranasda

Ketua DPC PDIP kabupaten Buru juga mengingatkan masyarakat akan pentingnya mengikuti protap covid-19, demi kebaikan bersama. Ia mengaku dalam setiap kunjungan ke konstituennya, selalu membagikan masker kepada warga setempat. Selain untuk mencegah tertular covid-19, pembagian masker juga sekaligus sebagai bentuk dukungannya kepada pemerintah dalam penanganan covid-19.

” Untuk menjaga kesehatan serta mentaati ajuran pemerintah yang telah dihimbaukan. Perlu kita semua menyadari, kepedulian pemerintah sangat baik untuk kesehatan kita bersama,” tegas Arifin Latbual. (ARB)

Loading...